Malaysia Kembali Pesta di Stadion GBK
Senin, 10 September 2012 – 03:30 WIB
JAKARTA - Timnas Malaysia kembali mempermalukan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kali ini Timnas U-22 Malaysia yang berhasil menundukkan Timnas U-22 dengan skor 1-0 (1-0) di ajang Piala SCTV 2012. Selain itu, kekuatan tim juga berkurang absennya dengan beberapa pilar. Diantaranya kapten Andik Vermansyah yang sedang berlatih di Amerika Serikat (AS) bersama tim MLS DC United. "Bima Ragil, Danny, dan Fandi Eko tak bisa tampil karena memperkuat Jatim di PON XVIII Riau.
Pada 28 Juli lalu, juga di SUGBK, timnas U-22 dipermak tim Malaysia Selection dengan skor telak 6-0. Dan masih belum hilang dari ingatan, pada Desember 2010 Timnas senior Malaysia merayakan pesta juara Piala AFF 2010 di SUGBK disusul dengan kemenangan Malaysia lewat drama adu penalti di babak final SEA Games 2011 lalu. Satu-satunya gol Malaysia tadi malam dicetak pemain belakang Rueben Thayaparan pada menit ke-42.
Baca Juga:
Kekalahan Timnas U-22 tadi malam menjadi pembenar atas apa yang diungkapkan pelatih Timnas U-22 Aji Santoso. Sebelum bertanding Aji mengatakan bahwa timnya kalah persiapan dibanding lawan.
Baca Juga:
JAKARTA - Timnas Malaysia kembali mempermalukan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kali ini Timnas U-22 Malaysia yang berhasil
BERITA TERKAIT
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan