Malaysia Laporkan Jumlah Kasus COVID-19 Tertinggi Selama Pandemi
Kamis, 26 Agustus 2021 – 21:47 WIB

Tenaga kerja asing antre untuk menjalani tes COVID-19 di luar sebuah klinik di Kajang, Malaysia, 2020. Foto: ANTARA/Reuters
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Malaysia melaporkan 24.599 kasus baru COVID-19 pada Kamis yang menjadi angka tertinggi selama pandemi, menurut Kementerian Kesehatan Malaysia.
Pada Rabu, jumlah kasus harian mencapai 22.642.
Rekor kasus harian pada Kamis tersebut menambah total kasus di Malaysia menjadi 1.640.843.
Tiga provinsi yang mencatatkan jumlah kasus tertinggi semuanya berada di luar Lembah Klang (Kuala Lumpur dan Selangor), yaitu Sabah, Pulau Pinang dan Johor.
Sabah mencatat jumlah kasus di atas 3.000 selama tiga hari berturut-turut.
Johor untuk pertama kalinya melaporkan angka harian tertinggi dengan 2.785 kasus.
Baca Juga:
Begitu pula Pulau Pinang yang mencatat angka harian tertinggi dengan 2.078 kasus. (ant/dil/jpnn)
Tiga provinsi Malaysia yang mencatatkan jumlah kasus COVID-19 tertinggi semuanya berada di luar Lembah Klang (Kuala Lumpur dan Selangor)
Redaktur & Reporter : Adil
BERITA TERKAIT
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Prabowo & Anwar Ibrahim Bahas Dampak Kebijakan Tarif Impor Donald Trump
- Menko Airlangga Bertemu PM Anwar Ibrahim, Bahas Strategi Menghadapi Tarif Resiprokal AS
- Sukseskan Perdamaian, Malaysia Siap Tampung Warga Palestina
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi