Malaysia Minati Investasi Perminyakan
Rabu, 07 April 2010 – 13:03 WIB
Malaysia Minati Investasi Perminyakan
JAKARTA- Menko Ekonomi Hatta Radjasa mengatakan sejumlah investor Malaysia menyatakan minatnya berinvestasi di Indoensia. Sektor yang dilirik oleh investor negeri jiran adalah pengembangan ekploirasi minyak sektor hulu hingga hilir. "Untuk nilai investasinya memang belum. Yang jelas tadi Duta besar Malaysia mengatakan ada investor berminat dan meminta kita menerima para pengusaha mereka. Investasi yang sangat diminati, khususnya oil migas hulu dan hilir," kata Hatta.
"Terutama di laut dalam. Kalau tidak didorong ekploirasi maka bisa mengganggu cadangan. Investor Malaysia menyatakan keinginan mengembangkan sektor hulu dan hilir. Menteri ESDM sudah tawarkan beberapa lapangan baru. Kita akan dorong itu tentunya sesuai aturan," kata Hatta usai menerima kunjungan Duta besar Malaysia dan Presiden Direktur Petronas Indonesia di kantor kementrian perekonomian, Jakarta, Rabu (7/4).
Baca Juga:
Dari hasil pertemuan itu, kata Hatta, juga diagendakan akan ada pertemuan kembali antara pemerintah Indonesia dengan Malaysia pada Mei mendatang. Selain membicarakan hubungan antar kedua negara, juga akan diseriusi kembali minat investor Malaysia melakukan ekspansi ke Indonesia.
Baca Juga:
JAKARTA- Menko Ekonomi Hatta Radjasa mengatakan sejumlah investor Malaysia menyatakan minatnya berinvestasi di Indoensia. Sektor yang dilirik
BERITA TERKAIT
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram