Malaysia Ogah Gelar F1 Malam Hari

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Keinginan bos Formula 1, Bernier Ecclestone agar balapan seri Malaysia digelar malam hari bertepuk sebelah tangan. Pasalnya, promotor lokal tak mau menggelar balapan jet darat itu di malam hari dengan alasan keamanan.
Sebelumnya, Ecclestone berharap Malaysia bisa mengikuti Singapura yang menggelar balapan F1 malam hari. Tapi, keinginan pria asal Inggris itu dianggap bisa membahayakan para pembalap.
“Akan membahayakan jika memaksa kami menggelar balapan malam hari. Saat ini kami tak mau melakkannya. Setiap sirkuit punya identitasnya sendiri,” terang bos Sirkuit Sepang, Razlan Razali di laman Grand Prix 247, Sabtu (17/1).
Di sisi lain, Razali mengaku setuju dengan usulan agar balapan F1 seri Malaysia digelar lebih awal. Wacana itu mengemuka seiring kecelakaan yang menimpa Jules Bianchi pada musim lalu.
“Bagi kami, hal itu merupakan sesuatu yang bagus. Ecclestone menginginkan adanya kemungkinan untuk menggelar balapan lebih awal. Kami sangat mendukungnya,” tegas Razali. (jos/jpnn)
KUALA LUMPUR - Keinginan bos Formula 1, Bernier Ecclestone agar balapan seri Malaysia digelar malam hari bertepuk sebelah tangan. Pasalnya, promotor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan