Malaysia Open 2024: Curhatan Jonatan Christie Setelah Pulang Lebih Cepat
jpnn.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie gagal melangkah jauh di Malaysia Open 2024.
Perah emas Asian Games 2018 itu kandas di babak pertama setelah takluk dari wakil India, Srikanth Kidambi.
Beraga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (9/1/2023), Jojo -sapaan Jonatan- menyerah lewat rubber game dengan skor 21-12, 16-21, 18-21.
Selepas pertandingan, Jojo tak bisa menyembunyikan kekecewaannya.
Suami Shania eks JKT48 itu mengaku banyak melakukan kesalahan melawan mantan tunggal putra ranking satu dunia tersebut.
"Pastinya kecewa, hasilnya tidak sesuai dengan yang saya harapkan. Saya sebenarnya mengawali permainan dengan cukup baik, tetapi di gim kedua beberapa penyelesaian akhir dirasa terlalu terburu-buru."
"Banyak spekulasi yang seharusnya tidak saya lakukan sehingga merugikan diri sendiri. Begitu juga di gim ketiga, kembali saya kurang tenang ketika lawan mendapatkan banyak poin," ucap Jojo.
Lebih lanjut, tunggal putra ranking lima dunia itu tak sungkan memberikan pujiannya kepada Srikanth.
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie gagal melangkah jauh di Malaysia Open 2024. Begini curhatannya
- Awal Manis Jonatan Christie di Denmark Open 2024, Revans Lawan Wakil Negeri Jiran
- Tak Cuma di Sepak Bola, di Bulu Tangkis pun Indonesia Menyoal Wasit
- Ginting Kalah di Babak Pertama Arctic Open 2024, Payah!
- Tersingkir di Semifinal China Open 2024, Jonatan Christie Gagal Penuhi Ekspektasi Fan
- Jadwal Semifinal China Open 2024: 3 Wakil Indonesia Berjuang Demi Tiket Puncak
- Jadwal China Open 2024: Jojo Siap Langsung Tancap Gas