Malaysia Pangkas Bunga Jadi 2,5 Persen
Kamis, 22 Januari 2009 – 08:56 WIB

Malaysia Pangkas Bunga Jadi 2,5 Persen
Keputusan Malaysia memangkas suku bunga lebih dari 50 basis points itu juga sesuai prediksi sembilan di antara 15 ekonom dalam jajak pendapat oleh Dow Jones Newswires. Sejak memperkenalkan suku bunga acuan pada April 2004, Bank Negara baru sekali memangkas tingkat suku bunga. Pada 24 November 2008 bank sentral Malaysia memotong suku bunga 25 basis point (0,25 persen).
Pemangkasan bunga dilakukan setelah keluar data bahwa tingkat inflasi tahunan Malaysia melonjak ke level lebih rendah dari ekspektasi, yakni 4,4 persen, pada Desember lalu akibat turunnya harga BBM.
Pemerintah mengestimasikan pertumbuhan tahun lalu sebesar 5,5 persen atau lebih tinggi ketimbang proyeksi semula sebesar 5 persen. Ekonomi Malaysia selama ini sangat bergantung pada ekspor komoditas dan elektronik.
Tahun ini pertumbuhan ekonominya diperkirakan 3,5 persen. Tapi, banyak ekonom memprediksi angka pertumbuhan Malaysia mungkin lebih rendah dari 3 persen akibat melemahnya ekspor. Penjualan mobil Malaysia diestimasikan turun 12,4 persen tahun ini akibat melemahnya ekonomi dan sentimen konsumen di tengah resesi global. (AFP/dwi)
KUALA LUMPUR - Makin banyak negara Asia yang memangkas suku bunga acuannya. Bank sentral Malaysia kemarin (21/1) giliran memotong tingkat suku bunganya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pengamat: 8 Peran Strategis Indonesia Menghadapi Perang Tarif Global
- ARVINDO Minta Perlindungan Pemerintah untuk Segmen Open System
- BSKDN Kemendagri Dorong Penguatan Perlindungan Pekerja di Daerah
- Weekend Big Shopping Tawarkan Voucher Gratis Tanpa Batas
- Beri Layanan Trading yang Aman, Dupoin Resmi Terdaftar di OJK
- Yummy Choice dan Chef Devina Kembali Berkolaborasi, Kali Ini Hadirkan 4 Menu Baru