Maling Aneh, Pintu Lemari Korban Dilem
jpnn.com - MALANG - Dalam selang waktu berdekatan, ada dua rumah mewah di Kota Malang, Jatim, dibobol maling.
Pertama, rumah pemain Arema Cronus Esteban Vizcarra dan rumah seorang dokter, Vanrista Pariendra.
Pariendra melaporkan kejadian tersebut Kamis lalu (1/12) ke Polres Malang Kota.
Sebab, dia baru mengetahui beberapa perhiasan di dalam lemarinya hilang, sepulang dari Surabaya.
Saat pulang, Pariendra tidak curiga, lantaran, lemarinya tetap terkunci. Namun, dia merasa aneh ketika mencoba membuka lemarinya.
Meskipun dibuka dengan kunci yang sesuai, lemarinya tidak terbuka. Sehingga, dia menggunakan cara paksa. Saat lemari dibongkar, beberapa perhiasan sudah hilang.
Rupanya, lemari itu tertutup rapat karena direkatkan dengan lem. Kemudian, dia melaporkan kejadian ini ke polisi.
Tidak lama berselang, polisi datang ke rumahnya di Perumahan De Adisucipto, Jalan Laksda Adi Sucipto, Kecamatan Blimbing, untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dia melaporkan, kerugian yang diderita mencapai Rp 17,3 juta.
MALANG - Dalam selang waktu berdekatan, ada dua rumah mewah di Kota Malang, Jatim, dibobol maling. Pertama, rumah pemain Arema Cronus Esteban Vizcarra
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri