Maling Kotak Amal Dihajar Warga
Kamis, 22 September 2011 – 10:24 WIB

Maling Kotak Amal Dihajar Warga
MATARAM-Arman Wahyudi, 19 tahun, kena batunya. Pemuda asal Rarang, Lombok Timur yang kerap mencuri kotak amal masjid, babak belur dihajar warga saat beraksi di Masjid Hidayatullah, Lingkungan Punia Jamak sekitar pukul 12.30 wita kemarin. Dia lantas diserahkan ke polisi. Melihat celah itu, pelaku lantas membawa kotak amal ke lantai dua masjid. Namun, pada saat pelaku membawa kotak, dilihat oleh anak kecil yang sedang salat. ‘’Anak kecil itu memberi tahu temannya. Dan temannya itu yang menyampaikan kepada salah seorang jamaah,’’ jelasnya.
Aksi Arman, kali pertama dilihat seorang bocah yang kebetulan ikut salat berjamaah di masjid tersebut. Ketika hendak membawa kabur kotak amal, dia diteriaki. Warga sekitar masjid yang mengetahui perbuatannya ikut menghajarnya. Beruntung, nyawanya berhasil diselamatkan setelah pegawai kelurahan cepat-cepat mengamankan pelaku di salah satu rumah warga.
Lurah Punia Nanang Edward menuturkan, sebelum menjalankan aksinya, pelaku sempat melaksanakan salat sunat sebelum Zuhur. Namun, pada saat jamaah menunaikan salat Zuhur, dia lantas mengambil kotak amal. ‘’Pelaku memanfaatkan orang yang sedang salat,’’ tutur Nanang di Mapolsek Mataram, kemarin.
Baca Juga:
MATARAM-Arman Wahyudi, 19 tahun, kena batunya. Pemuda asal Rarang, Lombok Timur yang kerap mencuri kotak amal masjid, babak belur dihajar warga saat
BERITA TERKAIT
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah