Maling Motor Duel dengan Korban, Babak Belur
jpnn.com, BOGOR - Aksi pencurian bermotor di tengah pandemi Covid-19 kembali terjadi. Kali ini di Kampung Sukajadi RT 02/01 Desa Mekarsari Kecamatan Rancabungur, Bogor, Rabu (27/5) sore.
Pelakunya berhasil tertangkap dan dihakimi masa karena sempat melawan ke pemilik motor.
Aksi kejahatan itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Pelaku yang belum diketahui identitasnya tersebut berhasil mengambil motor korban dan sempat dihidupkan mesinnya.
Namun ketika hendak dibawa keluar, diketahui oleh korban dan langsung diteriaki maling. Pelaku kemudian berusaha melawan korban tapi warga langsung berdatangan.
Karena kalah jumlah, pelaku tertangkap warga dan sempat dihakimi massa sebelum dibawa ke Polsek Rancabungur.
“Pelaku sudah berhasil membawa motor KLX tapi sempat ketahuan pemiliknya. Malah pelaku sempat berkelahi dengan korban sebelum warga lain datang ke lokasi,” kata Igoy salah satu saksi ketika ditemui wartawan.
Ia juga mengaku, pelaku cukup nekat karena kondisi masih sore dan ramai pengendara yang melintas. Mungkin karena rumah korban berada di pinggir jalan pelaku lebih mudah dalam melakukan aksinya.
“Kami tanya namanya saja selalu diam, makanya warga kesal dan sempat memeriksa dompet tapi tak ditemukan identitasnya hanya ada uang sebesar Rp800 ribu,” ucapnya.
Aksi pencurian bermotor di tengah pandemi Covid-19 kembali terjadi. Pelaku nekat karena melakukan aksinya di sore hari.
- Polisi Tangkap Buronan Asal Bima NTB
- 8 Pelaku Curanmor di Bandung Ditangkap, Barang Buktinya 20 Sepeda Motor
- Seusai Blusukan, Menhut Gelar 3 Rapat Terkait Tata Kelola Sawit
- Pulang dari Retreat Kabinet, Menhut Raja Juli Langsung Gaspol Kerja
- Begal Sadis di Pangkalan Kerinci Akhirnya Ditangkap, Begini Kronologinya
- Sudah Tahu Belum, Taman Safari Indonesia Berlakukan Tiga Kelas