MALIQ & D'Essentials Siapkan Penampilan Spesial untuk Tur 6 Kota

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, MALIQ & D'Essentials berjanji memberikan penampilan spesial saat menggelar tur bertajuk Can Machines Fall In Love? Album Tour 2024.
Diadakan pada Oktober-Desember 2024 di Indonesia dan Malaysia, tur tersebut menjadi momen membawakan lagu-lagu dari album terbaru, Can Machines Fall In Love?.
"Dalam tur ini, kami ingin fokus membawakan materi album Can Machines Fall In Love? (CMFIL?) serta lagu-lagu hit lainnya," kata Widi Puradiredja, drummer MALIQ & D’Essentials di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis (29/8).
Band beranggotakan Angga Puradiredja, Indah Wisnuwardhana, Widi Puradiredja, Jawa, Lale, dan Ilman Ibrahim itu antuasias menghibur penggemar di Can Machines Fall In Love? Album Tour 2024.
Menurut personel, CMFIL? Album Tour bukan sekadar ajang promosi lagu-lagu dalam album baru, tetapi juga merupakan momen perdana MALIQ & D’Essentials menjalani tur.
"Kami belum pernah tur sendiri, biasanya per event saja, jadi ini pertama kali, makanya pengin membawakan full album," ucap Indah, vokalis MALIQ & D’Essentials.
Menurut Widi, tur tersebut juga menjadi kesempatan bagi MALIQ & D’Essentials untuk bertemu para pendengar baru.
Adapun fan MALIQ & D’Essentials bertambah banyak dalam 2 tahun terakhir, apalagi sejak beberapa bulan lalu, berkat kesuksesan lagu Aduh dan Kita Bikin Romantis yang viral di media sosial.
Grup musik, MALIQ & D'Essentials berjanji memberikan penampilan spesial saat menggelar tur bertajuk Can Machines Fall In Love? Album Tour 2024.
- Ini Daftar Harga Tiket Konser My First Story di Jakarta
- Ingin Berlebaran Bareng Moana, Teuku Ryan Tunggu Izin Ria Ricis
- Jadi Ketua Dewan Pembina PARFI '56, Fadli Zon Sampaikan Komitmen untuk Industri Film
- 3 Berita Artis Terheboh: Kasus Willie Salim Bikin Heboh, Kondisi Titiek Puspa Diungkap
- Bakal Berlebaran di Jakarta, Teuku Ryan: Orang Tua ke Sini, Mau Lihat Cucu
- Doakan Kesembuhan Titiek Puspa, Roy Marten: Sehat Kembali, Ketemu Anak Cucu