Maman dan Sumardi Absen Lagi
jpnn.com - PALEMBANG – Bek Sriwijaya FC Maman Abdurrahman harus kembali menahan diri untuk beraksi. Lantaran cedera mantan pemain Persib Bandung ini belum sembuh. Dipastikan Maman bakal absen membela Sriwijaya FC menghadapi Persijap Jepara dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) VI 2013/2014 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Selasa (18/2) nanti.
Maman cedera sudah cukup lama. Bahkan dia belum sekalipun turun dikompetisi terbaik dalam negeri ini. "Maman masih dalam tahap pemulihan. Kita belum beri izin pada Maman untuk main melawan Persijap," ujar Dokter Tim Sriwijaya FC, dr Viktor Andrianto kepada Sumatera Ekspres (Grup JPNN), Sabtu (14/2).
Demikian juga dengan Ahmad Sumardi. Bek kanan rekrutan asal Persisam Putra Samarinda itu masih harus menepi hingga beberapa pekan kedepan.
"Sumardi masih terasa ngilu waktu melakukan pergerakan eksplosif atau gerakan balik arah," tambah dokter jebolan Universitas Mahalayati Lampung ini.
Namun, kabar baiknya Vendry Mofu pulih lebih cepat. Gelandang serang andalan klub berjuluk Laskar Wong Kito ini bisa dimainkan hadapi Persijap. Padahal sebelumnya Mofu diberitakan cedera lutut cukup parah. Viktor, sapaan akrab dr Viktor Andrianto memprediksi Mofu harus istirahat sampai 20 hari. Mofu dapat cedera saat Lancine Kone dan kawan-kawan dipaksa menyerah Arema Malang, 0-2 di Jakabaring, (9/2) lalu.
"Alhamdulillah progres penyembuhan cedera Mofu sangat signifikan, berkat terapi dan konsumsi obat-obatan. Insya Allah Mofu kita beri rekomendasi untuk main lawan Persikap," tambah dia.
Selain Mofu, Asri Akbar juga bisa dikatakan pulih dari cedera. Gelandang bertenaga kuda ini juga bisa dimainkan menghadapi Persijap. Sebelumnya Asri absen pada tiga laga. Ia cedera hamstring saat klub kebanggaan masyarakat Sumsel ini berjumpa Persib Bandung di Bandung, (2/2) lalu.
"Asri menunjukan hasil yang signikan sudah 95 persen. Makanya kita sudah kasih rekomendasi untuk Asri," tandas pemuda asal Lubuk Linggau ini. (ion/nan)
PALEMBANG – Bek Sriwijaya FC Maman Abdurrahman harus kembali menahan diri untuk beraksi. Lantaran cedera mantan pemain Persib Bandung ini belum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Inilah Pemain Penyebab Kekalahan Persib dari Dewa United
- Kalah dari Dewa United, Pelatih Persib: Mereka Punya Gelandang Terbaik di Liga
- Timnas Belgia Tampil Mengecewakan di Piala Eropa & Nations League, Sang Pelatih Dipecat
- Nasib Persebaya & Persib Seharusnya jadi Alarm Buat Persija
- Tekad Besar Jorji Raih Kemenangan Perdana Lawan An Seyoung di Semifinal India Open
- Semifinal India Open 2025: Jojo dan Jorji Ditantang Lawan Tangguh