Manajemen AirAsia Kirim Utusan ke Pangkalan Bun

jpnn.com - PANGKALAN BUN – Manajemen AirAsia, Selasa (30/12) malam tiba di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Rombongan berjumlah empat orang ini tiba di Bandara Lanud Iskandar Pangkalan Bun sekitar pukul 20.30 wib. Kedatangan rombongan ini disambut Bupati Kobar, Ujang Iskandar.
Menurut Ujang, kedatangan manajemen AirAsia ini untuk meninjau lokasi posko evakuasi. Di samping itu nantinya ntuk memberikan bantuan sepenuhnya kepada para korban.
“Sejauh ini memang di Kobar masih kita yang mem-backup semuanya. Termasuk menyiapkan 162 peti jenazah bagi para korban,” kata Ujang dilansir Kalteng Pos.
Namun saat hendak diwawancara, salah seorang perwakilan manajemen AirAsia menolak memberikan keterangan kepada media.(elm/nto/jpnn)
PANGKALAN BUN – Manajemen AirAsia, Selasa (30/12) malam tiba di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Rombongan berjumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap