Manajemen Janji Usai Piala Indonesia Negosiasi
Kamis, 29 Juli 2010 – 10:51 WIB

EKSODUS. Belum adanya kepastian perpanjangan kontrak, membuat para pemain dan pelatih harus melirik ke klub-klub lain. FOTO : Charlie/ INDOPOS
SIDOARJO - Durasi kontrak mayoritas pemain Arema tinggal menyisakan tiga hari lagi. Tepatnya pada 31 Juli, kebersamaan mereka bersama klub berlogo singa ini sudah berakhir. Namun demikian manajemen Arema tampak tenang saja tentang masa depan pemain musim depan. Belum ada komunikasi terkait perpanjangan kontrak lagi. Kecemasan juga melanda head coach Robert Alberts. Nasibnya di Arema musim depan juga belum jelas. Padahal kontrak pelatih asal Belanda itu akan berakhir akhir Juli. Namun sampai saat ini belum ada pembicaraan terkait perpanjangan kontrak.
Keterlambatan manajemen ini yang mulai menyembulkan niatan sejumlah pemain untuk hengkang. Mereka akan eksodus ke klub lain karena merasa nasibnya tak jelas di Arema. "Saya sendiri heran, sampai saat ini kok belum ada sikap manajemen terkait perpanjangan kontrak. Padahal saya masih ingin bertahan di Arema. Tapi kondisinya seperti ini terus, bisa jadi saya akan cari klub lain," ujar salah satu pemain yang enggan disebutkan namanya.
Baca Juga:
Kegelisahan pemain ini cukup berdasar. Karena kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 sudah bakal diputar pada akhir September mendatang. Praktis jika pemain punya niat pindah klub, mereka hanya punya waktu kurang dari dua bulan untuk mencari tim lain.
Baca Juga:
SIDOARJO - Durasi kontrak mayoritas pemain Arema tinggal menyisakan tiga hari lagi. Tepatnya pada 31 Juli, kebersamaan mereka bersama klub berlogo
BERITA TERKAIT
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025