Manajemen Janji Usai Piala Indonesia Negosiasi
Kamis, 29 Juli 2010 – 10:51 WIB
SIDOARJO - Durasi kontrak mayoritas pemain Arema tinggal menyisakan tiga hari lagi. Tepatnya pada 31 Juli, kebersamaan mereka bersama klub berlogo singa ini sudah berakhir. Namun demikian manajemen Arema tampak tenang saja tentang masa depan pemain musim depan. Belum ada komunikasi terkait perpanjangan kontrak lagi. Kecemasan juga melanda head coach Robert Alberts. Nasibnya di Arema musim depan juga belum jelas. Padahal kontrak pelatih asal Belanda itu akan berakhir akhir Juli. Namun sampai saat ini belum ada pembicaraan terkait perpanjangan kontrak.
Keterlambatan manajemen ini yang mulai menyembulkan niatan sejumlah pemain untuk hengkang. Mereka akan eksodus ke klub lain karena merasa nasibnya tak jelas di Arema. "Saya sendiri heran, sampai saat ini kok belum ada sikap manajemen terkait perpanjangan kontrak. Padahal saya masih ingin bertahan di Arema. Tapi kondisinya seperti ini terus, bisa jadi saya akan cari klub lain," ujar salah satu pemain yang enggan disebutkan namanya.
Baca Juga:
Kegelisahan pemain ini cukup berdasar. Karena kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 sudah bakal diputar pada akhir September mendatang. Praktis jika pemain punya niat pindah klub, mereka hanya punya waktu kurang dari dua bulan untuk mencari tim lain.
Baca Juga:
SIDOARJO - Durasi kontrak mayoritas pemain Arema tinggal menyisakan tiga hari lagi. Tepatnya pada 31 Juli, kebersamaan mereka bersama klub berlogo
BERITA TERKAIT
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia
- Persebaya Datang ke Solo dengan Pasukan Mengerikan
- MotoGP 2025: Tim Milik Valentino Rossi Akan Launching di Jakarta, Catat Tanggalnya
- Pesan Pertama Patrick Kluivert Setelah Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia