Manajer Minta Semangat Tim Persib Dilipatgandakan
jpnn.com - BANDUNG- Performa Persib Bandung dianggap belum optimal di ajang ISC A 2016.
Karena itu, manajer Umuh Muchtar meminta Persib bisa melipatgandakan semangat tim untuk sisa putaran kedua ISC.
Motivasi pemain, dan semangat untuk bersaing dengan ketat, menurutnya harus ditingkatkan lagi.
"Harus punya motivasi tinggi dalam sebuah pertandingan. Itu yang saya minta kepada tim. Jangan mengandalkan statistik dan nama besar, itu tidak jaminan," ucapnya, Kamis (6/10) malam.
Menurut Umuh mentalitas itulah yang harus dijaga. Dengan begitu, para penggawa Maung Bandung, tak akan terlalu jemawa ataupun overconfidence saat menghadapi tim lain.
Tidak juga menyerah sebelum bertanding karena kondisi tim yang timpang.
"Persaingan di putaran kedua semakin kencang. Di satu tim banyak kehilangan pemain yang cedera sampai dipanggil Timnas. Motivasi kami harus berlipat," tegasnya.
Persib sendiri akan menjalani lanjutan ISC A melawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (8/10) nanti.
BANDUNG- Performa Persib Bandung dianggap belum optimal di ajang ISC A 2016. Karena itu, manajer Umuh Muchtar meminta Persib bisa melipatgandakan
- Dani Pedrosa Masih Dibutuhkan KTM Untuk MotoGP 2025
- Persib Resmi Mengajukan Perubahan Jadwal Pertandingan Kontra Bali United
- Berapa Poin yang Didapat Timnas Indonesia Jika Mengalahkan Jepang?
- Jorji Tembus Perempat Final Kumamoto Masters 2024
- Timnas Indonesia vs Jepang: Eks Inter Milan Merasa Seperti Bintang Hollywood
- Harry Kane Ungkap Kekecewaan Setelah 9 Pemain Gagal Bela Timnas Inggris