Manakane Gagal Ikuti Jejak Chris John

Manakane Gagal Ikuti Jejak Chris John
Manakane Gagal Ikuti Jejak Chris John
 Sementara, Kameda tetap gagal merealisasikan sesumbarnya untuk mengakhiri duel dengan kemenangan KO. Petinju 25 tahun itu baru sekali kalah dari 29 kali naik ring, dengan 28 kemenangan yang 17 kali di antaranya dengan KO.

 Hasil tersebut membuat Indonesia tetap hanya memiliki satu petinju juara dunia saat ini. Gelar juara dunia masih dimiliki Chris John. Petinju yang memiliki julukan The Dragon itu memegang gelar Super Champion Kelas bulu versi WBA.

 Tahun lalu. Indonesia memiliki dua juara dunia, setelah M. Rachman membuat kejutan di Thailand. Dia merebut gelar juara dunia kelas terbang mini WBA dari tangan petinju Thailand Kwanthai Sithmorseng. Sayang, dia tak mampu mempertahankan gelarnya tiga bulan kemudian saat berhadapan dengan petinju Thailand lainnya, Pornsawan Porpramook, saat laga berlangsung di Indonesia, Juli 2011. (ady/diq)

YOKOHAMA - Harapan Indonesia menambah petinju juara dunia kembali menemui kegagalan. Petinju kelas bantam (53,5 kg) Nouldy Manakane tak berhasil


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News