Manchester City Tumbang, Tetangganya Gagal Menang

Manchester City Tumbang, Tetangganya Gagal Menang
Duo Manchester Unitted, Paul Pogba dan Phil Jones. Foto: from livescore

jpnn.com, MANCHESTER - Dua klub satu kota, Manchester City dan Manchester United mendapat nasib berbeda di pekan ke-24 Premier League, Rabu (30/1) dini hari WIB. City tumbang di markas Newcastle United, United gagal menang di kandang sendiri atas Burnley.

Di St James Park, City membuka laga dengan mengesankan, mendapat gol di menit pertama lewat Sergio Aguero.

Salomon Rondon menyamakan kedudukan pada menit ke-66. Gol penentu kemenangan tuan rumah dicetak Matt Ritchie pada menit ke-80 lewat sepakan penalti. City gigit jari, skor 2-1 untuk Newcastel tak berubah hingga laga usai.

Opta melansir, ini adalah pertama kalinya Newcastle menang dari Manchester City dalam pertandingan Premier League sejak September 2005 alias mengakhiri 22 pertemuan tanpa kemenangan.

(Baca: 10-0, Manchester City Ukir Agregat Kemenangan Terbesar di Semifinal Piala Liga)

Kekalahan ini membuat tim asuhan Pep Guardiola gagal mendekati perolehan poin Liverpool di puncak klasemen. City masih 56 poin dari 24 pertandingan, sementara Liverpool 60 poin belum melakoni pekan ke-24.

Tetangga City, United, juga gagal menang. Namun, masih lumayan dapat satu poin.

Menjamu Burnley di Old Trafford, Setan Merah tertinggal dua gol lewat Ashley Barnes (51) dan Chris Wood (81). MU membalas menit-menit akhir yakni lewat penalti Paul Pogba di menit ke-87 dan Victor Lindelof pada menit 90+2. "Kami harus belajar dari kesalahan dan tampil beda di pertandingan berikutnya," kata Pogba seperti dikutip dari livescore.

Manchester City gagal mendekati poin Liverpool di puncak klasemen, sementara Manchester United ditinggal Arsenal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News