Mancini: CR7 Layak Dapat Ballon d'Or
Rabu, 21 November 2012 – 02:09 WIB

Mancini: CR7 Layak Dapat Ballon d'Or
PELATIH Manchester City, Roberto Mancini masuk di barisan orang yang mendukung Cristiano Ronaldo layak mendapatkan Ballon d'Or. Menurutnya, peman berjuluk CR7 punya kontribusi besar kepada Real Madrid sehingga bisa mematahkan dominasi Barcelona di La Liga.
"Ronaldo adalah pemain top dan dia layak untuk memenangi Ballon d'Or. Dia mencetak gol begitu banyak tahun lalu dan itu membantu Real Madrid berada di atas Barcelona," kata Mancini jelang laga melawan Real Madrid pada lanjutan kualifikasi Liga Champions seperti yang dinukil Marca, Selasa (20/11).
Pelatih asal Italia itu lantas memuji kemampuan Ronaldo. Kata dia, pemain asal Portugal itu merupakan pesepak bola terbaik dunia yang bisa mengubah gaya permainan.
"Ronaldo adalah pemain yang bisa mengubah permainan. Ia juga bisa mencetak gol pada pertandingan yang sulit," katanya. (awa/jpnn)
PELATIH Manchester City, Roberto Mancini masuk di barisan orang yang mendukung Cristiano Ronaldo layak mendapatkan Ballon d'Or. Menurutnya, peman
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney