Mancini Ingin Latih Timnas untuk Piala Dunia
Senin, 24 Juni 2013 – 18:07 WIB
MILAN - Melatih sebuah negara di Piala Dunia tentu menjadi impian banyak pelatih. Itu pula yang dirasakan Roberto Mancini. Mantan pelatih Manchester City tersebut mengaku sangat ingin meracik timnas sebuah negara untuk ajang Piala Dunia.
“Saya ingin sekali kembali bekerja sebagai pelatih. Harapan saya, saya bisa melatih negara di Piala Dunia. Saya sudah memiliki beberapa pembicaraan. Namun, tengu saja yang paling penting adalah mendapatkan proyek yang sangat menantang,” terang Mancini seperti dilansir Caprinews, Senin (24/6).
Keinginan Mancini tentu cukup berat. Sebab, sudah banyak negara yang memastikan lolos ke Piala Dunia. Negara-negara yang lolos ke Piala Dunia tersebut tentu tak mau berjudi dengan memecat pelatih yang sudah berjuang keras.
Nah, peluang terbuka untuk negara yang belum lolos. Namun, hal itu akan berlaku untuk Piala Dunia 2018. Publik pun mulai mengkait-kaitkan Mancini dengan Timnas Tiongkok. Sebab, saat ini posisi pelatih kepala Timnas Tiongkok memang tengah lowong.
MILAN - Melatih sebuah negara di Piala Dunia tentu menjadi impian banyak pelatih. Itu pula yang dirasakan Roberto Mancini. Mantan pelatih Manchester
BERITA TERKAIT
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo