Mancini Jadi Kandidat Pelatih Valencia

jpnn.com - ITALIA - Mantan pelatih Inter Milan Roberto Mancini menjadi salah satu kandidat pelatih Valencia setelah klub La Liga itu memecat Pako Ayestraran.
Kabar itu mencuat kemarin malam setelah Valencia mendepak Ayestaran setelah empat kekalahan beruntun.
Voro Gonzalez saat ini ditunjuk menjadi pelatih sementara Valencia sampai klub menemukan pelatih untuk menangani tim.
Dilnsir dari laman Football Italia, Mancini menjadi salah satu kandidat yang akan berdiskusi dengan klub dalam waktu dekat.
Mancini tidak menangani klub setelah putus kontrak dengan Inter hanya dua minggu sebelum Seri A musim ini dimulai.
Mancini bukan pelatih yang asing berkeja di luar Italia. Ia menangani Manchester City dan Galatasaray sebelum kembali ke Inter pada akhir 2014. Di kedua klub itu Mancini berhasil membawa timnya meraih kesuksesan.(ray/jpnn)
ITALIA - Mantan pelatih Inter Milan Roberto Mancini menjadi salah satu kandidat pelatih Valencia setelah klub La Liga itu memecat Pako Ayestraran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah