Mancini Lebih Senang Milan Menangkan Trofeo Berlusconi

jpnn.com - ITALIA – Perasaan pelatih Inter Milan Roberto Mancini campur aduk kala timnya menang 1-0 atas rival sekota AC Milan dalam laga Trofeo Berlusconi hari Rabu malam.
Dalam laga itu Mancini menurunkan banyak pemain yang belum berpengalaman. Meski begitu, mereka masih bisa memenangkan pertadingan atas tim asuhan Sinisa Mihajlovic.
Mancini mengungkapkan, ia akan senang melihat tim mantan asistennya itu menang, terutama karena manajer asal Serbia itu mulai mendapat tekanan karena tak memberikan hasil bagus bagi Rossoneri.
“Saya katakan pada Sinisa bahwa saya akan senang melihatnya menang,” kata Mancini seperti dilansir dari laman ESPNFC.
“Itu bukan berarti saya tidak memandang serius derby ini, namun saya harus mengistirahatkan sejumlah pemain,” ujar Mancini.
Mihajlovic sendiri ingin memenangkan pertandingan karena Silvio Berlusconi tampaknya kecewa timnya kembali menderita kekalahan.
“Tidak ada yang bisa dikatakan. Saya lebih memilih menang,” kata Berlusconi.
“Anda tahu aturannya, kalau anda menang, anda bicara. Kalau anda kalah, anda lebih baik diam,” tambah mantan perdana menteri Italia itu.
ITALIA – Perasaan pelatih Inter Milan Roberto Mancini campur aduk kala timnya menang 1-0 atas rival sekota AC Milan dalam laga Trofeo Berlusconi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?