Mandiri Biayai Kapal Cepat Rudal Produksi Nasional
Jumat, 25 Januari 2013 – 17:30 WIB
JAKARTA - Bank Mandiri kembali membiayai pembangunan kapal perang jenis kapal cepat rudal ketiga yang dibuat di dalam negeri. Hal itu dilakukan guna memperkuat Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) nasional. "Kami bangga dengan kemampuan putra-putra bangsa di PT Palindo Marine yang menghasilkan kapal cepat rudal ketiga yang dibuat di dalam negeri ini. Untuk itu, kami juga telah memberikan komitmen untuk pembangunan kapal rudal cepat yang keempat," jelas Riswinandi.
Wakil Direktur Utama Bank Mandiri, Risiwnandi mengatakan, untuk membiayai proyek tersebut, pihaknya menyalurkan pinjaman sebesar Rp42,14 miliar pada PT Palindo Marine. "Penyalurannya berupa kredit modal kerja (KMK) Rp22,67 miliar dan bank garansi Rp19,47 miliar untuk pembangunan KRI Beladau–643," ujar Risiwnandi, Jumat (25/1).
Baca Juga:
Ditambahkan, Bank Mandiri terus mendukung industri strategis nasional dalam mengembangkan teknologi alutsista, sehingga menciptakan kemandirian bangsa dalam memperkuat kedaulatan nasional.
Baca Juga:
JAKARTA - Bank Mandiri kembali membiayai pembangunan kapal perang jenis kapal cepat rudal ketiga yang dibuat di dalam negeri. Hal itu dilakukan guna
BERITA TERKAIT
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung