Mandiri Salurkan Kredit Infrastruktur Rp 92 Triliun
jpnn.com - BELITUNG TIMUR – Kinerja pembiayaan sektor infrastruktur PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menunjukkan catatan impresif.
Bank pelat merah itu mencatat pertumbuhan pembiayaan sektor infrastruktur yang tinggi tahun ini.
Hingga Agustus, komitmen penyaluran kredit infrastruktur mencapai Rp 92,8 triliun atau bertumbuh 40,2 persen secara year-on-year.
Dari nilai komitmen pembiayaan tersebut, pinjaman yang telah dicairkan mencapai Rp 49,4 triliun.
Jumlah itu meningkat 19 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.
Mayoritas kredit di sektor infrastruktur disalurkan pada proyek transportasi.
Proyek-proyek transportasi yang dibiayai Mandiri adalah pengerjaan dan pengembangan bandara, pelabuhan, serta infrastruktur kereta api.
Jumlahnya mencapai Rp 36,4 triliun.
BELITUNG TIMUR – Kinerja pembiayaan sektor infrastruktur PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menunjukkan catatan impresif. Bank pelat merah itu mencatat
- SIG Bantu Kelompok Peternak Puyuh Andalas Produksi 4.000 Telur per Hari
- Bank Ini Luncurkan Produk-produk Investasi Baru, Apa Saja?
- Arsjad Rasjid Puji Langkah Kementerian Hukum Terkait Pencatatan PT Melalui Notaris
- Nu Skin Hadirkan ageLOC TRME, Bantu Kelola Berat Badan jadi Ideal
- Kinerja Penerimaan Kepabeanan dan Cukai Progresif Membantu APBN 2024 Tumbuh Positif
- Kilang Pertamina Internasional Mulai Produksi B40 untuk Mendukung Swasembada Energi