Manfaat Teh Dandelion untuk Kesehatan Kulit Hingga Liver
jpnn.com, JAKARTA - Bunga dandelion menawarkan sejumlah manfaat kesehatan bila diseduh dalam bentuk teh. Dilansir Medical Daily, dandelion dikenal bermanfaat untuk kesehatan kulit dan meningkatkan produksi urine.
Teh dandelion juga dapat meningkatkan pergerakan usus yang berperan untuk buang air besar. Selain itu, masih ada manfaat tanaman ini antara lain:
1. Menyediakan vitamin K
Vitamin ini mendukung kesehatan tulang dan jantung. Dandelion secara mengejutkan dapat memberikan lebih dari 500 persen kebutuhan vitamin K Anda, menurut DrAxe.com. Minum teh dandelion dapat membantu Anda mencegah kekurangan vitamin K yang berfungsi mengelola mineralisasi tulang, pembekuan darah, fungsi otak dan metabolisme yang sehat.
2. Manajemen diabetes
Merebus dandelion untuk dibuat teh atau hanya menambahkan tanaman ke dalam jus dapat membantu penderita diabetes mempertahankan kadar gula darah yang aman. Teh dandelion juga bisa membantu mengurangi kelebihan gula dalam tubuh karena efek diuretiknya. Satu studi menemukan, dandelion mengandung komponen kimia bioaktif, seperti asam chicoric dan sesquiterpene lactones, yang memberikan efek anti-diabetes.
3. Mempertahankan liver sehat
Menambahkan dandelion ke dalam diet dapat membantu mengelola sistem pencernaan. Tanaman ini dikenal menjaga aliran empedu yang diproduksi hati. Teh dandelion menyediakan vitamin C dan nutrisi lain, yang dapat membersihkan hati, mendukung penyerapan mineral, mengurangi peradangan dan mencegah penyakit.
Teh dandelion dikenal bermanfaat untuk kesehatan kulit dan meningkatkan produksi urine dan meningkatkan pergerakan usus.
- Ketahui Penyebab Utama Tipes, Simak juga Tip Pengobatannya dari IDI Kabupaten Batang
- Technogym & MOIE Hadirkan Nuansa Elegan dalam Kebugaran
- Ancaman TBC Melonjak, Pencegahan dan Pengobatan Harus Jadi Fokus
- Mayapada Breast Clinic jadi Layanan Terpadu untuk Kanker Payudara
- HUT Ke-60 Golkar, Ahmad Irawan Gelorakan Semangat dan Gaya Hidup Sehat
- Danone Indonesia Perkuat Peran Bidan sebagai Garda Terdepan Kesehatan Keluar