Manfaatkan Wi-Fi untuk Remote Control dengan Gerakan Tangan
Kamis, 06 Juni 2013 – 16:46 WIB
WASHINGTON - Para peneliti jurusan ilmu komputer di Universitas Washington menemukan cara untuk mendeteksi dan mengenali gerakan manusia melalui sinyal Wi-Fi. Penemuan ini diharapkan bisa menjadi terobosan baru dalam pembuatan peralatan rumah tangga yang dapat dikendalikan dengan gelombang wi-fi dan gerakan tangan.
Sistem yang disebut sebagai "WiSee" itu menawarkan alternatif cerdas, sederhana, dan murah berbasis kamera Microsoft dan gerakan sensor spesialis lainnya untuk kemudahan manusia. Menurut laman BBC, Rabu (5/6), rincian tentang proyek tersebut telah diterbitkan Universitas Washington menjelang konferensi komputasi Mobicom di Miami pada September mendatang.
Baca Juga:
"Misalnya, dengan menggunakan gerakan tangan menggesek di udara, pengguna bisa mengontrol volume musik saat mandi atau mengubah lagu bermain di ruang tamu saat memasak, atau thermostat sementara mereka di tempat tidur," tulis pemimpin peneliti, Shyam Gollakota.
Para peneliti telah bereksperimen dengan efek Doppler yang mendetekasi perubahan frekuensi gelombang. Melalui sebuah router nirkabel, para peneliti mendeteksi perubahan sinyal wi-fi yang merupakan gelombang elektromagnetik untuk mendeteksi tubuh manusia bergerak atau diam.
WASHINGTON - Para peneliti jurusan ilmu komputer di Universitas Washington menemukan cara untuk mendeteksi dan mengenali gerakan manusia melalui
BERITA TERKAIT
- AI Merdeka Lintasarta Percepat Adopsi Kecerdasan Buatan di Indonesia
- Gebuk Judol, Upaya Bersama memberantas Judi Online di Era Digital 5.0
- Threads Merilis Fitur Baru Secara Global, Silakan Dicoba
- Kirim Banyak Foto dan Video di WhatsApp Jadi Lebih Praktis
- PT JIP & Disdik DKI Kerja Sama Pemanfaatan Gedung untuk Pembangunan Menara Telekomunikasi
- Akustika Swara Indonesia dan BRIN Kembangkan Tabung Impedansi