Mangan Curian Diserahkan ke Pemkab Kupang
Jumat, 18 September 2009 – 07:38 WIB
KUPANG - Sebanyak enam ton batu mangan, dua hari lalu diberitakan baru saja diamankan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Kupang, dari warga yang hendak membawanya menggunakan sebuah truk dari Kelurahan Naioni, Kupang. Belakangan, lantaran asal-usul bahan tambang itu ternyata tidak seperti yang diduga sebelumnya, penanganannya lantas diserahkan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kupang.
Sebelumnya, Kasat Pol PP Kota Kupang, Dumuliahi Djami, kepada JPNN sempat mengatakan bahwa pengamanan langsung dilakukan pihaknya atas instruksi Walikota Kupang Drs Daniel Adoe. Bahan tambang itu sendiri memang diamankan oleh unit patroli Satpol PP Kota Kupang di daerah Nait, yang merupakan perbatasan antara Kelurahan Naioni, Kota Kupang, dengan Kelurahan Oenesu di Kabupaten Kupang.
"(Namun) setelah Pol PP Kota Kupang melakukan penyelidikan, ternyata batu mangan sebanyak enam ton tersebut diambil dari Kelurahan Oenesu di Kabupaten Kupang, bukan dari Kelurahan Naioni. Dengan demikian, maka penanganannya harus diserahkan ke pihak Pemkab Kupang yang memiliki kewenangan," jelas Dumuliahi, Kamis (17/9) kemarin.
Kini, menurut Dumuliahi pula, batu mangan sebanyak enam ton berikut truk berwarna kuning tersebut, telah diserahkan ke Pemkab Kupang sebagai barang bukti. Sekadar diketahui, mangan sendiri merupakan salah satu sumber daya alam yang terhitung menghasilkan devisa cukup besar di daerah NTT pada umumnya, dengan pengelolaan penambangan yang rata-rata dilakukan oleh pemerintah daerah setempat bekerjasama dengan investor swasta. (timex/ito/JPNN)
KUPANG - Sebanyak enam ton batu mangan, dua hari lalu diberitakan baru saja diamankan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Kupang, dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar