Manggala Agni KLHK Aktifkan Posko Desa Atasi Karhutla
Patroli terpadu adalah suatu upaya pencegahan dengan menitik beratkan pada perubahan perilaku dan fasilitasi masyarakat agar tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan. Proses perubahan perilaku ini membutuhkan waktu dan ketelatenan melalui kunjungan intensif kepada masyarakat.
''Dengan interaksi seperti ini antara tim patroli dan masyarakat akan terbentuk hubungan yang baik satu sama lain dalam konteks mencegah karhutla,'' jelas Raffles.
Selain patroli terpadu terpadu yang telah berjalan, Manggala Agni masih terus melakukan pemadaman di beberapa wilayah. Seperti di Kalimantan Barat, pemadaman dini dilakukan Manggala Agni Daops Sintang di Dusun Sabang Laja, Kabupaten Sintang.
Di Sumatera Selatan, Manggala Agni Daops Banyuasin melakukan pemadaman di tiga lokasi, yakni di Kabupaten Ogan Ilir, di Kecamatan Pemulutan, dan di Kecamatan Talang Kelapa, Kab. Banyuasin. Manggala Agni Daops Lahat, Sumatera Selatan juga melakukan pemadaman di tiga lokasi.
Berkat berbagai upaya yang dilakukan, hingga tanggal 22 September 2017, berdasarkan hasil pantauan satelit NOAA19 total hotspot sebanyak 2.197 titik, sedangkan pada periode yang sama tahun 2016 jumlah hotspot sebanyak 3.214 titik. Artinya terjadi penurunan jumlah hotspot sebanyak 1.017 titik atau 31,64 persen.
Sementara berdasarkan pantauan satelit TERRA AQUA (NASA) confidence level >80%, total hotspot sebanyak 1.561 titik. Sedangkan pada periode yang sama tahun 2016 jumlah hotspot sebanyak 3.457 titik. Artinya terdapat penurunan jumlah hotspot sebanyak 1.896 titik atau 54,84 persen. (jpnn/klh)
Titik api terpantau juga di Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Jawa Tengah, Kalimantan Timur, Bangka Belitung, dan Sumsel.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mendukung NDC, Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Penghargaan PT ITCI Kartika Utama
- KLHK Optimalkan Upaya Pengendalian Karhutla
- 6 Helikopter Dikerahkan untuk Pemadaman Karhutla di OKI dan OKU Timur
- KLHK Raih Penghargaan Peringkat Pertama Green Eurasia 2024 Atas Komitmen Dalam Pengendalian Perubahan Iklim
- BNPB Inisiasi Operasi Modifikasi Cuaca di NTB Antisipasi Kekeringan & Karhutla
- Aksi Nyata Restorasi Alam dan Edukasi Lingkungan Melalui Pembangunan Ekoriparian di UMRI dan UNILAK