Mangindaan Keluhkan Pejabat Daerah
Banyak Tak Memiliki Kompetensi dengan Jabatannya
Rabu, 16 Februari 2011 – 15:32 WIB
JAKARTA- Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan mengakui masih banyak jabatan di lingkungan pegawai negeri yang tidak sesuai dengan kompetensi. Akibatnya, banyak pejabat yang tidak mengerti dengan tugas yang harus dikerjakan. "Bagaimana mereka bisa bekerja kalau pejabat yang bersangkutan tidak memiliki kompetensi," kata Mangindaan kepada wartawan di Jakarta, Rabu (16/2).
Menurut Mangindaan, kebanyakan pejabat yang tidak memiliki kompetensi dengan jabatannya terjadi di daerah. Karena, lanjut Mangindaan, tidak sedikit pejabat yang naik lebih berdasar kepada kedekatannya dengan pembina kepegawaian. Kalau dekat dengan mereka, biasanya bisa medapatkan jabatan yang basah," Mangindaan menegaskan.
Kondisi ini diperparah lagi dengan sistem diklat yang tidak tertata. Fakta di lapangan, banyak pegawai yang menduduki jabatan tertentu, ternyata belum melalui diklat. "Diklat baru dilakukan ketika sudah menjabat. Nah itu salah. Harusnya, dididik dulu baru duduk dan pegang jabatan," ujarnya.
Mangindaan berwacana untuk mengikis kebiasan buruk ini. Sehingga fungsi pendidikan dan latihan benar-benar untuk mempersiapkan pegawai menduduki jabatan tertentu. “Saya tidak ingin melihat atau mendengar lagi ada pegawai yang sudah duduk baru dididik. Itu menyalahi aturan,” tegasnya.
JAKARTA- Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan mengakui masih banyak jabatan di lingkungan pegawai negeri
BERITA TERKAIT
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri
- Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Gubernur Sumut, Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan BKN Keluar, Kepastian Besaran Gaji PPPK Paruh Waktu Ada tetapi Tanpa Tunjangan, Waduh
- Gaji PPPK Paruh Waktu Rp 3,8 Juta, Jam Kerja Part Time Belum Jelas
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun