Mangindaan: PNS Bandel karena PPK Juga Bandel
Selasa, 27 September 2011 – 14:34 WIB

Mangindaan: PNS Bandel karena PPK Juga Bandel
JAKARTA - Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, EE Mangindaan lagi-lagi mengakui kalau kondisi PNS saat ini masih kurang profesional. Di samping kinerjanya rendah, kurang integritas dan disiplin, pelayanan lambat, dan lain-lain. Kondisi PNS tersebut, menurut mantan gubernur Sulut ini, karena kelemahan dari beberapa aturan, pelaksanaan serta pengawasan.
"PNS jadi bandel karena pejabat pembina kepegawaiannya (PPK) juga bandel. Aturan sudah dibuat, baik UU, PP maupun Permen tapi tidak dilaksanakan dengan baik," kata Mangindaan, Selasa (27/9).
Baca Juga:
Pelanggaran paling nyata dilakukan PPK dapat dilihat dari sistem rekrutmen dan seleksi CPNS, sistem pengangkatan dan penempatan PNS, pemindahan dan pemberhentian, diklat, pengawasan dan kewenangan menjatuhkan sanksi.
Dijelaskan Mangindaan, faktor penyebab terjadinya masalah-masalah tersebut salah satunya karena pengaturan manajemen PNS terdapat di dalam berbagai peraturan perundang-undangan. Sebut saja UU Pemda, UU Guru dan Dosen, UU Kejaksaan, UU Peradilan Umum.
JAKARTA - Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, EE Mangindaan lagi-lagi mengakui kalau kondisi PNS saat ini masih
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025