Mantan Anggota Gafatar Jalani Proses Pendinginan Seperti Ini

jpnn.com - SURABAYA – Warga Jawa Timur yang pernah bergabung dengan Gafatar tak akan langsung kembali ke keluarganya masing-masing setelah resmi dipulangkan dari Mempawah.
Begitu tiba di Surabaya, mereka harus menjalani beberapa proses yang sudah ditentukan. Salah satunya ialah pendinginan atau transit selama kurang lebih empat hari.
Proses pendinginan itu akan diserahkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jatim, Ormas NU serta Muhamadiyah. Selain itu, ada juga perwakilan dari Kemenag Jatim.
Menurut Ketua MUI Jatim Abdushomad Buchori, MUI dan kedua ormas tersebut akan membentuk tim. Tim ini nantinya akan memetakan masalah terlebih dahulu dari warga eks Gafatar.
“Nanti kami tanya sebelumnya dia punya masalah apa. Lalu kami dekati dan beri wawasan baru tentang agama yang benar, aqidah keislaman dan tentang kenegaraan,” ujar Buchori. (jpg/jos/jpnn)
SURABAYA – Warga Jawa Timur yang pernah bergabung dengan Gafatar tak akan langsung kembali ke keluarganya masing-masing setelah resmi dipulangkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang