Mantan Bek Mitra Kukar Ikutan Hengkang ke Malaysia
"Ya, kasihan Park musim lalu. Jarang mendapat kesempatan bermain. Semoga di klub barunya, dia bisa mendapat kepercayaan tampil lebih banyak," ujar Ketua Umum Mitra Kukar Endri Erawan.
Sementara itu, Park yang dimintai konfirmasinya mengaku sempat menunggu beberapa klub di Indonesia untuk mengajaknya bergabung. Karena tak ada yang cocok, akhirnya pilihan jatuh pada UiTM FC.
"Sebelumnya, saya mau bilang terima kasih untuk Mitra Kukar karena sudah bantu selama satu musim. Meski jarang main, saya tetap cinta Mitra Kukar," kata Park.
Saat ini, Park berada di negara asalnya. Ada beberapa berkas yang wajib diurus sebagai persyaratan bermain di Malaysia dengan statusnya sebagai pemain asing. Pada 15 Januari 2014 mendatang, dia baru bergabung dengan tim untuk latihan. (*/abe/obi/k8)
MANTAN bek Mitra Kukar Park Chul-hyung akhirnya memantapkan pilihan bermain bersama klub Malaysia, UiTM FC, musim depan. Pemain asal Korea Selatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert Beri Warning kepada Pemain Timnas Indonesia, Sejumlah Nama Terancam?
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan