Mantan Bintang Inter Milan Bikin Manchester City Jadi Pesakitan
jpnn.com - LONDON – Marko Arnautovic dan Xherdan Shaqiri tampil gemilang pada pekan ke-15 Premier League 2015/2016. Dua mantan bintang Inter Milan itu membantu Stoke City menekuk Manchester City dengan skor 2-0 (2-0) di Britannia Stadium, Sabtu (5/12) malam WIB.
Peran keduanya berbeda. Shaqiri merupakan pemberi assist. Sedangkan Arnautovic menjadi finisher umpan-umpan Shaqiri. Kolaborasi maut keduanya dimulai saat laga berjalan tujuh menit.
Shaqiri merangsek di sisi kiri pertahanan City sebelum memberikan umpan mendatar pada Arnautovic. Tanpa mengontrol bola, Arnautovic langsung menaklukkan kiper City Joe Hart.
Keduanya tak butuh waktu lama untuk kembali menunjukkan kesaktiannya. Delapan menit berselang, sebuah umpan terobosan Shaqiri berhasil diselesaikan dengan baik oleh Arnautovic ke sisi kanan gawang Hart.
Hasil itu membuat City tetap mengoleksi 29 angka. City juga rawan digeser Leicester City dan Manchester United. Sementara itu, Stoke nangkring di urutan kesembilan dengan 22 poin. (jos/jpnn)
LONDON – Marko Arnautovic dan Xherdan Shaqiri tampil gemilang pada pekan ke-15 Premier League 2015/2016. Dua mantan bintang Inter Milan itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengakuan Jorge Martin Saat Terjerumus ke Dunia Malam, Beruntung Ada Maria
- Mohamed Salah Punya Impian Bawa Liverpool Menjuarai Liga Inggris
- Persib Promosikan Zulkifli Lukmansyah dari Tim Junior
- Siap Berlaga di Proliga 2025, Jakarta Livin Mandiri Umumkan Nama Pemain, Ini Daftarnya
- Pelatih Persib Bicara soal Bursa Transfer dan Ketertarikan PSM Makassar
- Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: Semua Big Match