Mantan Bos Gayus Keluhkan Beban Kerja

Panja Pajak Segera Panggil Rekanan Gayus

Mantan Bos Gayus Keluhkan Beban Kerja
Mantan Bos Gayus Keluhkan Beban Kerja
Selain Bambang, yang hadir dalam rapat kerja Panja Pajak Komisi XI DPR itu berdasarkan absensi, adalah Jhonny Tobing, Marudut Sitanggang, Bambang S, Dwi A Sulistyarini, Bambang Heru Ismiarso, Agus Budiono dan Emir Herteniza. Sedangkan dua lainnya, belum diketahui alasan ketidakhadirannya.

Rapat yang semula berlangsung terbuka, kemudian dilanjutkan secara tertutup. Sekitar pukul 14.25 WIB, rapat berakhir. Sayangnya, saat coba didekati wartawan seusai rapat, Bambang Heru dan anggota Ditjen Pajak nonaktif lainnya memilih bungkam. Mereka dikawal keluar dengan ketat oleh sekumpulan orang berpakaian preman.

Anggota Panja Pajak DPR, Laurence A Manullang, mengatakan bahwa pemanggilan terhadap 10 orang pegawai Ditjen Pajak nonaktif ini guna mendalami kasus penggelapan pajak. Fokus pemanggilan juga ingin mengetahui sampai sejauh mana sistem telah berjalan di Ditjen Pajak, khususnya di bagian keberatan dan banding. "Kita belum puas dengan penjelasan hari ini. Secepatnya nanti akan kita lakukan pemanggilan lagi atau bahkan dengan kehadiran Gayus Tambunan. Kita ingin lebih dalami lagi, bagaimana sistem yang berjalan," kata Laurence.

Hasil sementara dari rapat kerja bersama Bambang Heru dan rekan-rekan, kata Laurence, baru sampai pada kesimpulan bahwa memang ada sistem yang tidak bekerja dengan baik dan memberi peluang terjadinya penyalahgunaan wewenang. Hal inilah yang ditengarai menjadi penyebab utama tidak maksimalnya penerimaan negara dari sektor pajak.

JAKARTA - Untuk mendalami bagaimana "ketelodaran" bisa terjadi di Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak, sehingga kasus penggelapan pajak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News