Mantan Kasal Pilih Dukung Hendardji
Senin, 12 Maret 2012 – 01:51 WIB
MANTAN Kasal Laksamana TNI (Purn) Tedjo Edhy Purdijatno mengaku sangat mengenal pribadi Hendardji karena mengenalnya sejak masih sama-sama di Akmil Magelang. Di mata Tedjo Edhy, Hendardji adalah sosok yang sangat tegas, punya komitmen dan integritas tinggi.
Tiga sifat kepribadian yang dimiliki Hendardji ini dianggap sangat cocok dan dibutuhkan untuk memimpin Jakarta yang memiliki banyak persoalan, terutama kemacetan, banjir dan wilayah kumuh. Tedjo Edhy memberi contoh adanya kasus sengketa lahan di Jakarta karena pemimpin tidak tegas pada aturan.
Baca Juga:
Contoh lainnya adalah tidak selesainya masalah transportasi publik di Jakarta, juga menjadi bukti kurangnya komitmen dan tidak adanya kemauan keras untuk melakukan terobosan. Tedjo Edhy pun mengingatkan perlunya Jakarta dipimpin sosok figur yang tegas, komitmen dan punya integritas sehingga tidak terpengaruh oleh tekanan dalam menjalankan kebijakan publik.
Tedjo Edhy juga memuji Hendardji yang memilih wakilnya dari generasi muda karena sudah sepantasnya kalangan muda diberi peran lebih besar untuk kepemimpinan masa mendatang. Apalagi Hendardji sudah menegaskan hanya akan memimpin Jakarta satu periode saja. Hendardji kemungkinan besar bakal menjadi satu satunya calon gubernur DKI dari militer. (dai)
MANTAN Kasal Laksamana TNI (Purn) Tedjo Edhy Purdijatno mengaku sangat mengenal pribadi Hendardji karena mengenalnya sejak masih sama-sama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ketua PDIP Jateng Bambang Pacul: Cuaca Sedang Tidak Baik-Baik Saja di Kami
- Pilkada Siak 2024: Afni Z Berpidato, Massa Pendukung Bersorak-sorai
- Tim Pemenangan Ridwan Kamil - Suswono Klaim Pilgub Jakarta 2024 Bakal 2 Putaran
- Bentrok Antar-Massa Pendukung Paslon, 40 Rumah Dibakar , 94 Orang Terkena Panah
- Persaingan Ketat, Pilkada DKI Jakarta Berpeluang Dua Putaran
- Pilgub Jakarta 2024, Mas Pram – Bang Doel Menang Versi Quick Count, Taki R Parapat Bersyukur