Mantan Ketua PPP Divonis 9 Bulan
jpnn.com - jpnn.com - Mantan ketua DPC PPP Baharuddin dinyatakan bersalah atas kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Sumenep, Jawa Timur.
Hakim memvonis pria asal Kecamatan Ambunten tersebut sembilan bulan penjara.
Sidang itu berlangsung sekitar 30 menit. Bahar -sapaan Baharuddin- terbukti mencemarkan nama baik Supandi Syahrul dan Sugianto.
Peristiwa tersebut terjadi saat siaran di salah satu radio di Sumenep pada 2011.
"Berdasar bukti-bukti yang terungkap di persidangan, terdakwa dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman sembilan bulan penjara," ungkap hakim ketua Arlando Triyogo.
Bukan hanya itu, terpidana juga didenda Rp 5 juta subsider dua bulan penjara.
Bahar terbukti melanggar UU 32/2002 tentang Penyiaran. Yakni, pasal 36 tentang siaran dilarang bersifat fitnah, menghasut, serta bohong.
Sesuai pasal 57 dengan ketentuan pidana atas pelanggaran pasal 36 tersebut, paling lama terdakwa dihukum lima tahun dan denda paling banyak Rp 1 miliar.
Mantan ketua DPC PPP Baharuddin dinyatakan bersalah atas kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Sumenep, Jawa Timur.
- Tindaklanjuti Laporan Nikita Mirzani, Razman Siap Diperiksa Penyidik
- Razman Merasa Dizalimi Setelah jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris
- Laporkan Balik Nikita Mirzani, Razman Arif Nasution Bilang Begini
- 2 Terlapor Kasus Pencemaran Nama Baik Minta Maaf, Azizah Salsha Bilang Begini
- Kabar Terbaru Kasus Pencemaran Nama Baik Aaliyah Massaid
- Rektor UIN Suska Prof Khairunnas Rajab Tersangka, Begini Kasusnya