Mantan Liverpool Yakin Ashley Cole Mendarat di Anfield
jpnn.com - LIVERPOOL-Mantan pemain Liverpool Jamie Redknapp percaya bahwa Ashley Cole akan sangat cocok bermain untuk Liverpool.
Cole sendiri sudah menyiratkan akan meninggalkan Chelsea. Kontraknya di Chelsea akan habis musim panas ini. Di media sosial, Cole sudah mem-posting akan mempertimbangkan masa depannya dan memang tidak berharap akan memperpanjang masa bakti di Stamford Bridge.
Mantan bek kiri Inggris itu sempat dikaitkan dengan sejumlah klub seperti Real Madrid, Galatasaray dan Paris Saint Germain.
"Ashley Cole masih bisa bersaing di klub papan atas Premier League, dan dia bisa memberikan solusi yang tepat untuk permasalahan di sektor bek kiri Brendan Rodgers (pelatih Liverpool)," kata Jamie Redknapp di Sky Sports, Selasa (20/5).
"Dia sudah menjadi bek kiri terbaik di Premier League yang pernah ada," imbuh Redknapp.
"Dia (Ashley Cole) pemain yang fantastis, pemenang titel. Saya melihat Liverpool masih butuh pos (bek kiri) itu. Brendan Rodgers mengenalnya dengan baik, saya yakin itu bisa terjadi dia akan ke Anfield (markas Liverpool)," pungkas Redknapp. (adk/jpnn)
LIVERPOOL-Mantan pemain Liverpool Jamie Redknapp percaya bahwa Ashley Cole akan sangat cocok bermain untuk Liverpool. Cole sendiri sudah menyiratkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guardiola Tuntut Erling Haaland Bisa Bermain sebagai Penyerang Kreatif
- Arab Saudi Jadi Korban, Bahrain Mengancam Timnas Indonesia
- Yakin Lautaro Martinez Mengakhiri Puasa Gol, Inzaghi: Dia akan Menemukan Ketajamannya Kembali
- 3 Klub Serie A Mengincar Tanda Tangan Jay Idzes
- Pengakuan Joan Mir Untuk Tetap Setia di Honda
- Shin Tae Yong Parkir 2 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024