Mantan Manajer Chelsea dan Manchester United Meninggal Dunia

jpnn.com, INGGRIS - Mantan manajer Chelsea dan Manchester United Tommy Docherty meninggal dunia.
Docherty berpulang di usia 92 tahun, pada Kamis setelah lama menderita sakit sebagaimana diumumkan kerabatnya.
Chelsea merupakan klub pertama yang ditangani Docherty.
Ia ditawari pekerjaan pemain sekaligus merangkap pelatih di pengujung kariernya pada musim 1961-1962.
Docherty ketika itu gagal menyelamatkan Chelsea dari degradasi di musim perdananya.
Namun, pelatih yang kesohor dengan julukan The Doc itu langsung bisa mengangkat The Blues promosi kembali ke Divisi Pertama Liga Inggris semusim kemudian.
Lantas pada 1964/65, Docherty meraih trofi pertamanya sebagai pelatih dengan membawa Chelsea menjuarai Piala Liga Inggris mengalahkan Leicester City 3-2 dalam final yang berformat kandang-tandang.
"Segenap anggota Chelsea sangat sedih mendengar kabar meninggalnya mantan pemain dan manajer kami, Tommy Docherty," demikian kicau akun Twitter resmi Chelsea, @ChelseaFC.
Mantan manajer Manchester United dan Chelsea meninggal dunia di usia 92 tahun, setelah menderita sakit.
- Chelsea vs Copenhagen: Asa Kevin Diks cs Masih Terbuka
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton
- Declan Rice Selamatkan Arsenal dari Kekalahan di Kandang MU
- Kevin Diks Cedera Saat Copenhagen Ditaklukkan Chelsea
- Bagaimana Kondisi Kevin Diks Seusai Cedera Melawan Chelsea?
- Hasil Liga Europa: MU Ditahan Imbang Real Sociedad