Mantan Menpan Desak Tindak Kada yang Seenaknya Rekrut Honorer

jpnn.com - JAKARTA – Anwar Suprijadi termasuk salah satu tokoh yang hadir dalam pertemuan delapan mantan menpan-RB di Jakarta, Selasa (23/2). Dia menyampaikan pendapatnya terkait masalah honorer kategori dua (K2) yang ngotot agar diangkat menjadi CPNS.
Anwar mengatakan, sebenarnya rekrutmen tenaga honorer oleh kepala daerah merupakan pelanggaran. “Masalahnya, apakah sudah pernah dilakukan tindakan hukum terhadap pelanggaran itu,” ujarnya.
Menurut mantan Dirjen Bea Cukai ini, pemerintah perlu mengambil tindakan hukum terhadap pelanggaran ini, sehingga para kepala daerah bisa memahami bahwa tindakan mengangkat tenaga honorer itu salah.
Kalau hal ini terus berlangsung, menurutnya akan melemahkan wibawa pemerintah, dan tujuan reformasi birokrasi sulit dicapai.
Anwar mendorong perlunya leadership yang kuat, sehingga akan diikuti oleh jajarannya. Dia juga menilai diklatpim selama ini harus diperbaiki, agar lahir pemimpin pemerintahan di daerah yang kuat. (esy/sam/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai