Mantan Pelatih Inter Ini Menonton Fiorentina Itu Mengasyikkan

jpnn.com - ITALIA – Mantan pelatih Inter Milan Luigi Simoni menilai Fiorentina di bawah asuhan Paulo Sousa sangat menyenangkan untuk ditonton. Menurut dia La Viola memainkan sepakbola terbaik.
“Menonton Fiorentina bermain merupakan kenikmatan bagi para pencincta sepakbola,” ujar Simoni seperti dilansir dari laman Football Italia.
“Nikola Kalinik adalah penyerang menakutkan dalam sistem tiga penyerang. Borja Valero punya pergerakan seperti puisi dan perhatikan Federico Bernardeschi, ia bocah yang spesial. Ia berpotensi menjadi phenomenon dan lebih baik ketimbang Lorenzo Insigne,” kata Simoni.
Ia menilai, kekuatan Fiorentina semakin menakutkan jika Giuseppe Rossi dapat mengembalikan 70-80 persen kemampuannya pada Januari nanti.
“Rossi yang sebenarnya dapat membuat perbedaan dalam perburuan gelar dan melengkapi tim ini, ia mengingatkan saya pada Leonel Messi.”(ray/jpnn)
ITALIA – Mantan pelatih Inter Milan Luigi Simoni menilai Fiorentina di bawah asuhan Paulo Sousa sangat menyenangkan untuk ditonton. Menurut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen MotoGP 2025 dan Jadwal Balapan di Prancis
- Liverpool Menyamai MU, Punya 20 Gelar Liga Inggris
- Persebaya Dapat Kabar Baik Menjelang Derbi Jatim Sore Ini
- NBA Playoffs: LA Lakers di Ujung Tanduk
- MotoGP 2025: Perasaan Marc Marquez Melihat Posisinya Direbut Alex Marquez
- MotoGP Spanyol 2025: Hari Bersejarah Bagi 2 Pembalap