Mantan Pelatih Real Madrid Dilarikan ke Rumah Sakit

Mantan Pelatih Real Madrid Dilarikan ke Rumah Sakit
Vanderlei Luxemburgo saat memimpin Palmeiras dalam pertandingan Copa Libertadores melawan klub Argentina Tigre di Stadion Jose Dellagiovanna, Tigre, Buenos Aires, Argentina, 4 Maret 2020. (AFP/JUAN MABROMATA)

jpnn.com, BRASIL - Mantan pelatih tim nasional Brasil dan mantan pelatih Real Madrid Vanderlei Luxemburgo, dilarikan ke rumah sakit.

Luxemburgo dilarikan ke rumah sakit setelah terpapar virus Corona COVID-19, di Sao Paulo.

Demikian pengumuman yang disampaikan juru bicara Luxemburgo seperti dikutip Reuters, Selasa (15/12).

Pria berusia 68 tahun itu dibawa ke rumah sakit Sirio e Libanes.

Juru bicaranya menyebutkan Luxemburgo dalam keadaan baik-baik saja.

Luxemburgo yang melatih Palmeiras sampai Oktober lalu merupakan salah satu pelatih timnas Brasil yang terkenal.

Ia juga tercatat pernah melatih klub-klub seperti Flamengo, Santos, dan Corinthians.

Selain itu, Luxemburgo juga pernah melatih Brasil dan menjadi manajer Real Madrid pada 2005.(Antara/jpnn)

Mantan pelatih Real Madrid dan juga mantan pelatih tim nasional Brasil ini, dilarikan ke rumah sakit.


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News