Mantan Pemain MU Bidikan Persebaya Ternyata Pincang

jpnn.com - JAKARTA- Mengontrak pemain yang pernah memiliki nama besar sama dengan membeli kucing dalam karung. Salah-salah, nama besar yang ada ternyata tak sebanding dengan kondisinya.
Keadaan itu saat ini sedang dialami oleh Persebaya Surabaya dengan pemain asingnya, Eric Djemba-Djemba. Dokter tim Heri Siswanto, menyebut, eks Manchester United itu ternyata mengalami cedera di lutut kananya.
"Eric Djemba-Djemba ternyata cedera pada lututnya. Itu baru diketahui setelah terlihat terpincang-pincang," katanya Kamis (12/2) malam.
Heri memastikan, agar hasil tes darinya semakin akurat, akan ada juga pengecekan hasil tes MRI kepada yang ahli.
"Hasil MRI juga akan dicek ke ortopedi. Hasilnya kami akan berikan sebagai rekomendasi kepada manajemen. Untuk jadi direkrut atau tidak, itu kewenangan manajemen," tambahnya.
Sementara itu, Sekretaris tim Rahmad Sumanjaya menegaskan, hasil tes medis bisa memengaruhi kesepakatan yang sudah terbangun. “Kalau memang gagal tes medis ya bisa gagal kontraknya," tegas Rahmad. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Mengontrak pemain yang pernah memiliki nama besar sama dengan membeli kucing dalam karung. Salah-salah, nama besar yang ada ternyata tak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs