Mantan Penggawa Persebaya Ngebet Perkuat Persib

jpnn.com - BANDUNG - Bermain untuk Persib Bandung menjadi impian pemain asing asal Liberia John Tarkpor. Kesempatan unjuk gigi di depan pelatih Djajang Nurdjaman pun dimaksimalkan agar impiannya bisa terwujud.
Mantan penggawa Persebaya Surabaya itu mengungkapkannya setelah ikut latihan Persib, Rabu (9/12). Menurut Tarkpor, berlatih bersama Persib merupakan kesempatan langka.
"Saya sebelumnya menelepon pelatih (Djajang Nurdjaman) dan saya bisa latihan. Siapa sih pemain asing tidak ingin bermain di Persib," terang John Tarkpor sebagaimana dilansir situs Persib, Kamis (10/12).
John Tarkpor menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih dan manajemen Persib mengenai nasibnya ke depan. Dia mengaku akan memberikan penampilan terbaiknya saat ujicoba melawan Persipasi Bandung Raya di Kuningan, Sabtu (12/12).
"Soal direkrut atau tidak saya tidak tahu. Tim ini menyenangkan dan hampir semua pemain saya kenal. Saya tidak menemui kendala karena sudah lama di Indonesia," ujar Tarkpor. (jos/jpnn)
BANDUNG - Bermain untuk Persib Bandung menjadi impian pemain asing asal Liberia John Tarkpor. Kesempatan unjuk gigi di depan pelatih Djajang Nurdjaman
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025