Mantan Sfafsus SBY Pilih Mundur dari Tim Transisi, Ini Alasannya
jpnn.com - JAKARTA - Jumlah anggota tim transisi sepak bola bentukan pemerintah dipastikan tak lagi 17 orang. Itu setelah salah satu anggota tim transisi, Velix W Wanggai secara resmi mengundurkan diri dari tim yang sementara akan menggantikan peran PSSI itu.
Melalui email, mantan staf khusus kepresidenan era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu menegaskan sikapnya bahwa dia merasa belum siap untuk bergabung dengan tim transisi. Meskipun itu amanah, dia menilai kesibukan dan kemampuannya belum cukup mumpuni.
"Terkait dengan tugas ini, Kami BELUM SIAP menerima tugas penting ini karena keterbatasan kemampuan, kompetensi, kapasitas dan jaringan kami dalam membangun sepak bola Indonesia, khususnya PSSI," tulis Velix dalam melalui email yang dikirimkan Sabtu (9/5) tengah malam.
Velix menilai masih banyak tokoh lain yang paham benar tentang sepak bola untuk menggantikan dirinya. Tapi, siapa orang tersebut tak disebutkan secara jelas oleh politisi asal Papua itu.
"Kami merasa masih banyak tokoh-tokoh yang berpengalaman dengan dunia sepak bola yang lebih siap mengabdi di Tim Transisi," tandasnya.(dkk/jpnn)
JAKARTA - Jumlah anggota tim transisi sepak bola bentukan pemerintah dipastikan tak lagi 17 orang. Itu setelah salah satu anggota tim transisi, Velix
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea
- Begini Langkah Pordasi Menatap Olimpiade LA 2028, Siapkan Program Kesejahteraan Hewan
- Kekuatan Borneo FC di Mata Adam Alis, Pesaing Kuat Liga 1
- Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
- Herve Renard: Selamat untuk Timnas Indonesia, Mereka Layak Menang