Mantan Timnas U-19 Kompakan Gundul

jpnn.com - BOGOR- Ada penampilan unik yang ditunjukkan oleh beberapa pemain yang mengikuti pemusatan latihan Timnas di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (16/8) pagi.
Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin Saputra, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, I Putu Gede Juni Antara dan Muhammad Hargianto tampil dengan potongan rambut yang sama, gundul.
Menurut Yama, yang mengobrol di tengah latihan mengakui potongan rambut itu sengaja dipilih oleh dia dan rekan-rekannya.
"Iya (eks Timnas U-19 asuhan Indra Sjafri) semua janjian potong begini, enak aja mas, gundul," katanya.
Karena itu, saat latihan potongan mereka pun mengundang perbincangan di antara para penonton warga sekitar yang menyaksikan latihan Timnas. Saat membawa bola, penampilan mereka dengan kepala gundul memang terlihat mencolok. (dkk/jpnn)
BOGOR- Ada penampilan unik yang ditunjukkan oleh beberapa pemain yang mengikuti pemusatan latihan Timnas di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (16/8)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit