Mantan Tukang Sate Itu Akhirnya Rampungkan Bintang Hatiku

Mantan Tukang Sate Itu Akhirnya Rampungkan Bintang Hatiku
Ananta Kusuma, saat melakoni pembuatan videoklip Bintang Hatiku. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com - KERJA keras Ananta Kusuma berbuah manis. Juara ASEAN Song Television Melody 2012 di Vietnam itu akhirnya merampungkan videoklip untuk single paling anyar berjudul Bintang Hatiku.

Ada banyak hal menarik dalam videoklip yang ide dan gagasannya dirancang oleh produser Ananta, Krisna Mukti. “Konsepnya unik dan beda, yaitu black and white. Klip ini sangat simple tapi keren dan nggak membosankan,” kata Ananta di sela-sela pembuatan klip Bintang Hatiku di kawasan BSD Serpong, Tangerang, Selasa (30/8).

Pria yang dulunya adalah office boy dan tukang sate itu mengakui, untuk penuangan konsep ke dalam bentuk visual membutuhkan konsentrasi penuh. “Di videoklip ini saya kan lipsing, hanya main ekspresi saja. Makanya harus benar-benar konsentrasi. Mimik muka, mulut dan situasi harus pas. Nada-nadanya banyak yang tinggi, ekspresi muka nggak boleh flat. Untungnya semua berhasil,” ungkap Ananta.

Tidak ada kesulitan yang berarti. Ananta hanya perlu adaptasi. “Seperti biasa untuk pembuatan klip, awal-awal pasti kagok (kaku), belum dapat feel-nya. Tapi makin ke sini makin rileks, akhirnya suasana juga kawin, chemistry makin ketemu,” imbuhnya.

Menurut pemilik nama panjang Muhammad Inanta Kusuma Negara ini, videoklip Bintang Hatiku sudah dipersiapkan sekitar tiga bulan yang lalu.  “Tidak ada persiapan khusus, namun untuk hasil yang maksimal jauh-jauh hari atau sejak tiga bulan lalu kami sudah siapkan segalanya. Hubungi penari, kru, kameramen, minus satu bulan dah clear area. udah nandain kalender, akhirnya hari ini kumpul semua,” urai Ananta.

Dalam video klip tersebut, personel Duo Jejaka ini sengaja melibatkan empat dancer yang cantik nan seksi.  Selain untuk menambah artistik, kolaborasi dirinya dengan para dancer membuat suasana videoklip Bintang Hatiku makin hidup.  “Single ini kan genrenya dangdut rock, jadi video klipnya harus meriah,” tambah bujang kelahiran Probolinggo 17 Agustus 1979 yang ngefans berat dengan Beyonce.

Single Bintang Hatiku diciptakan oleh Nanang S. Single yang bakal dirilis akhir tahun 2016 itu berkisah tentang orang yang ingin memilih pendamping hidup. “Di luar sana banyak yang cantik, tapi hanya ada satu yang paling bersinar, satu paling komplit, yaitu Bintang Hatiku, yang kini dipakai sebagai judul single saya,” pungkas Ananta. (adk/jpnn)


KERJA keras Ananta Kusuma berbuah manis. Juara ASEAN Song Television Melody 2012 di Vietnam itu akhirnya merampungkan videoklip untuk single paling


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News