Mantap Jelang El Clasico
Jumat, 25 Oktober 2013 – 07:47 WIB
Cristiano Ronaldo kembali menahbiskan diri sebagai bintang kemenangan Real atas Juve. CR7 " julukan Ronaldo - memborong dua gol pada menit keempat dan penalti di menit ke-28. Itu adalah gol keenam dan ketujuh Ronaldo di Liga Champions musim ini. Sedangkan gol balasan Juve dicetak Fernando Llorente (22").
Tiga menit setelah kickoff babak kedua, Real mendapat keuntungan setelah Giorgio Chiellini dikartu merah karena dianggap menjatuhkan Ronaldo dengan sikutan saat keduanya adu sprint. Chiellini sekaligus penyebab Juve dihukum penalti di babak pertama karena menjatuhkan Sergio Ramos.
Tapi, kubu Juve enggan mengambinghitamkan kartu merah Chiellini sebagai biang kekalahan. "Kami harus melihat diri sendiri, mengenai kesalahan yang kami buat, dan jangan menyalahkan wasit," kata striker Juve Carlos Tevez sebagaimana dikutip Sky Sport Italia.
"Kami hanya kalah karena detail kecil. Kami telah menunjukkan telah bermain di level sama dengan Madrid. Kami bahkan bisa menang," sahut allenatore Juve Antonio Conte kepada SportMediaset.
MADRID - Real Madrid berada dalam jalur yang benar jelang bentrok kontra Barcelona di Camp Nou, Sabtu (26/10). Kemenangan 2-1 atas Juventus di Santiago
BERITA TERKAIT
- Cara Valentino Rossi Menyulam Kebahagiaan Untuk Korban Banjir
- Begini Syarat Persib Bandung Lulus ke 16 Besar AFC Champions League 2
- Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Bandung Imbang Melawan Port FC, Puas atau Kecewa?
- Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada