Mantap! Jumlah Pengagguran Turun, Ini Datanya
jpnn.com - SAMARINDA- Ketersediaan lapangan kerja di Kalimantan Utara (Kaltara) masih menjadi masalah.
Pencari kerja terus meningkat. Di sisi lain, lapangan kerja yang tersedia kurang. Angkatan kerja di Kaltara pada Agustus sebanyak 288.522 orang.
Jumlah itu bertambah 5.420 dibanding angkatan kerja pada Agustus 2015.
“Jumlah penduduk yang bekerja di Kaltara pada Agustus 2016 tercatat 273.423 atau bertambah 6.400 orang,” kata M Habibullah, Kepala BPS Kaltim seperti dilansir Radar Tarakan, Senin (7/11).
Dalam rilisnya, BPS Kaltim mencatat jumlah pengangguran di Kaltara pada 2016 mencapai 15.099 orang.
“Posisi ini turun 0,45 poin di banding bulan Agustus 2015 sebesar 5,68 persen atau 1.079 orang,“ kata dia.
Dia menjelaskan, lapangan kerja yang tersedia di Kaltara di antaranya sector pertanian tanaman pangan, perkebunan, peternakan, kehutanan dan perikanan.
Selain itu, ada juga sector pertambangan dan penggalian.
SAMARINDA- Ketersediaan lapangan kerja di Kalimantan Utara (Kaltara) masih menjadi masalah. Pencari kerja terus meningkat. Di sisi lain, lapangan
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap