Mantap! Pemprov Jatim Raih Penghargaan Outstanding Achievement dari KemenPAN-RB

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur meraih Penghargaan Terbaik Instansi Pemerintah Kategori Outstanding Achievement dalam Penganugerahan Penghargaan Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik ke-4.
Penghargaan ini diberikan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa yang diwakili Kepala Dinas Kominfo Jatim Hudiyono menerima apresiasi itu di Jakarta, Kamis (16/6).
"Alhamdulillah, Penghargaan Outstanding Achievement atau Prestasi Luar Biasa ini diraih Pemprov Jatim setelah sebelumnya tiga kali berturut-turut meraih penghargaan sebagai kategori terbaik," ungkap Khofifah.
Penilaian dari KemenPAN-RB ini didasarkan pada layanan penyampaian semua aspirasi dan pengaduan masyarakat yang terintegrasi secara nasional.
Pengaduan dapat diakses melalui laman akses website www.lapor.go.id, SMS 1708, dan Aplikasi Android SP4N-Lapor!.
Sebagai informasi, SP4N Lapor di Pemprov Jawa Timur dikelola Dinas Kominfo Jatim.
Mekanisme layanan aduan masyarakat melalui SP4N Lapor ini direspons dari semua aduan yg masuk ke beranda admin pusat dari Kemenpan RB.
Penilaian dari KemenPAN-RB ini didasarkan pada layanan penyampaian semua aspirasi dan pengaduan masyarakat yang terintegrasi secara nasional
- Kemendagri Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Ombudsman Beri Penghargaan
- Transformasi Sektor Publik Jadi Sorotan di SAMA Digital Connect 2025
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- PNS dan PPPK Tak Wajib Masuk Kantor pada 8 April, Begini Penjelasan MenPAN-RB Rini
- Raimel Jesaja Antar Kejari Jaksel Raih WBK/WBBM dari Kemenpan RB
- Bu Khofifah Mengucap Hamdalah, Seluruh Guru PNS, PPPK, dan Non-ASN Bisa Tenang