Mantap! Polresta Pekanbaru Kembali Sita Tujuh Ton BBM Ilegal

jpnn.com - PEKANBARU - Polresta Pekanbaru kembali mengamankan tujuh ton bahan bakar minyak (BBM) ilegal. Ini merupakan hasil pengembangan temuan 10 ton minyak tanah dan besin di Jalan Gajah Mungkur, Imam Munandar Ujung, Tenayan Raya, Selasa (5/1) lalu.
Sebanyak tujuh ton BBM ilegal itu diamankan tim Opsnal di lokasi Sei Kijang, Pelalawan, pada Selasa (5/1) malam. Semuanya ditemukan di dalam truk.
Kasat Reskrim Polres Pekanbaru Kompol Bimo Ariyanto menerangkan, tujuh ton BBM ilegal tersebut diamankan setelah mendapat keterangan dari tersangka HR.
“Diamankan di samping rumah makan. Sementara itu sopir dari truk yang diamankan tidak berada di sekitar temuan,” katanya.
Diketahui sebelumnya, satu unit rumah yang berada di Jalan Gajah Mungkur, Imam Munandar Ujung, Tenayan Raya, digerebek karena dijadikan tempat penimbunan puluhan ribu ton BBM ilegal. Kini polisi terus mengembangkan kasus tersebut. (MXK/ray)
PEKANBARU - Polresta Pekanbaru kembali mengamankan tujuh ton bahan bakar minyak (BBM) ilegal. Ini merupakan hasil pengembangan temuan 10 ton
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mbak Eno Si Dukun Palsu Kantongi Uang Miliaran, Modusnya Tak Biasa
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran
- Polisi Gulung Dukun Palsu yang Menipu Korban Hingga Miliaran Rupiah
- Polres Kuansing Musnahkan 10 Dompeng PETI di Cerenti
- Mayat dalam Karung di Tangerang, Identitas Korban Terkuak