Mantapkan Posisi, DAP Kenalkan Butik Premium
jpnn.com, SURABAYA - PT Duta Abadi Primantara (DAP) produsen sekaligus distributor kasur King Koil dan Serta melakukan langkah konkret guna menggenjot penjualan. Yakni melalui butik berkonsep premium. Keberadaan butik ini dinilai mampu mendukung market ritel yang selama ini komposisinya mayoritas dari all brand produk DAP.
”Selama 2017 lalu, komposisi pasar ritel dari all brand kami sebesar 70 persen dan pasar korporat 30 persen. Di tahun 2018 ini, komposisinya relatif sama dengan pertumbuhan masyarakat di level low ke middle up,” ujar General Manager PT ADP Meylianny.
Sementara itu, Group Brand Manager DAP, Mukti Argo, menjelaskan, butik premium dengan konsep baru ini bertujuan agar konsumen benar-benar merasakan tidur berkualitas di atas matras yang berkualitas. Dengan demikian, konsumen tidak sekadar melihat dan menyentuh matras tapi bisa merasakan dengan tidur di atas matras yang dibutuhkan.
Di butik premium, Mukti mengatakan, konsumen bisa memilih matras King Koil atau Serta. “Dua merek produk tersebut memiliki segmen pasar yang berbeda. King Koil khusus bagi segmen konsumen yang mature, tidak memikirkan lagi soal harga dan desainnya elegan klasik. Mengutamakan healthy backbone dengan adanya teknologi Ergo-Pedic,” paparnya.
Sedangkan Serta berdesain modern disesuaikan dengan segmen konsumennya. Serta memiliki adaptive dynamic cooling system, dimana suhunya bisa disesuaikan dengan kondisi tubuh konsumen saat tidur sehingga tingkat kenyamannya terjaga.
DAP memiliki 2 jenis produk yakni premium dan reguler. Jenis matras ini berdasarkan harga yakni di bawah USD 500 merupakan matras reguler dan di atas USD 500 masuk pasar premium. ”Di pasar premium, market share kami lebih dari 60 persen. Jika dari all brand di industri matras, market share sebesar 40 persen. Dan konsep baru ini ada di semua butik premium di Indonesia. Makanya kehadiran butik ini akan makin memantapkan posisi kami sebagai market leader,” tambah Mukti.
East Area Manager DAP, Yohannes, mengatakan, sampai saat ini jumlah butik premium King Koil ada 8 yakni 6 di Jakarta, 1 di Surabaya dan 1 Bali. Sementara butik premium Serta ada 4 yakni 2 di Jakarta, 1 di Surabaya, dan 1 di Bali. Sampai akhir 2018 nanti, akan menambah 2 butik premium King Koil dan 2 butik premium Serta.
Yohannes menegaskan hampir 70 persen hotel bintang 4 dan 5 yang ada di Indonesia menggunakan King Koil dan Serta. Kehadiran butik premium ini diharapkan bisa menambah pertumbuhan pasar premium matras di angka double digit. Karena pasar premium, tak heran harga yang ditawarkan untuk setiap unitnya berada di angka puluhan hingga ratusan juta rupiah. (JPNN/pda)
Di pasar premium, market share kami lebih dari 60 persen. Jika dari all brand di industri matras, market share sebesar 40 persen.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MANN+HUMMEL Gandeng B-Quik Ramaikan Pasar Otomotif Nasional
- Standard Chartered Indonesia Pimpin Sejumlah Diskusi Strategis di Inggris
- Pertemuan Hangat Menko Airlangga dan Sekjen OECD Mathias Cormann, Ini yang Dibahas
- Rakor Oplah di Sulsel, Plt Dirjen Hortikultura Tekankan Pentingnya Pergerakan Cepat
- PLN Indonesia Power Raih Platinum Rank di Ajang ASRRAT 2024
- Mantap! PNM Raih Penghargaan di Ajang Investor Daily ESG Appreciation Night