Maradona Tendang Fans Al Wasl

Maradona Tendang Fans Al Wasl
Maradona Tendang Fans Al Wasl
Benja adalah nama panggilan dari Benjamin, cucu Maradona dari Giannina dan Aguero. Mendapat kiriman dukungan dari anak dan cucunya, Maradona sangat antusias dan bermaksud untuk berfoto dengan latar spanduk itu.

Ternyata, ketika sedang berfoto, ada beberapa fans yang melihat Maradona dari balik pagar. Kemudian, salah seorang fans mengangkat spanduk untuk bisa melihat legenda sepak bola Argentina itu. Maradona menurunkan kembali spanduk tersebut, namun fans itu kembali mengangkat spanduk sebanyak dua kali. Ini yang membuat Maradona beran dan langsung menendang tangan fans tadi.

"Saya emosi, itu watak alami saya. Saya selalu seperti ini baik ketika menjadi pemain dan pelatih. Terkadang saya masih merasa sebagai pemain. Saya minta maaf kepada fans yang saya sakiti, tapi saya ingin spanduk itu terlihat di foto," jelas Maradona.

Terlepas dari insiden itu, kemenangan atas Emirates pada Etisalat Cup merupakan kemenangan pertama Maradona sejak membesut Al Wasl. Dalam dua laga uji coba sebelumnya, Al Wasl selalu menelan kekalahan dari lawan-lawannya. (ham/bas)

DUBAI - Diego Maradona masih lekat dengan kontroversi. Yang terbaru, Maradona diberitakan menendang fans klub yang dilatihnya Al Wasl, Jumat (23/9)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News